Wednesday, May 23, 2007

Enjoy Your Life

Memang sudah jadi takdir kalau hidup itu tidak semulus yang kita kira. Ada saja hal-hal yang tidak kita kehendaki terjadi, justru menjadi episode dari jatah drama yang harus kita mainkan. Ya, apa mau dikata, harus dijalani tho. Pokoknya harus ikhlas plus sabar. Laa yukallifullahu nafsan illa wus’aha.
Itu yang selama ini selalu saya jadikan pegangan untuk menikmati peran saya dalam kompleksitas drama hidup yang sutradaranya tidak perlu diragukan lagi kualitasnya alias superqualified.
Kalau dipikir-pikir, benar juga kalau hidup itu harus ada dinamikanya. Biar tidak monoton. Kalau mulus-mulus saja, terlalu normatif, gak ada greget alias gak ada gairah dalam menjalani hidup. Jadinya selalu ada tantangan yang tiba-tiba nongol di depan kita yang membuat kita bernafsu untuk menaklukannya (karena mau gak mau ya harus mau).
Tantangan yang tiba-tiba nongol dan mau gak mau kita harus mau ini warna dan bentuknya bisa macam-macam. Bisa berupa hal yang menyenangkan, bisa juga berupa hal yang tidak menyenangkan. Kalau hal menyenangkan yang kita dapatkan, dengan lilo legowo dan tangan terbuka lebar-lebar, kita siap untuk menerimanya (sambil mbatin, mbok ya setiap hari seperti ini). Tapi kalau hal tidak menyenangkan yang kita dapatkan, Wallahu’alam. Masing-masing orang tentu akan berbeda menyikapinya. Yang jelas, menyenangkan atau tidak menyenangkan, itu relatif.


Monday, May 21, 2007

jika kau ingin tahu seperti apa aku mencintaimu.....

Seperti api yang menawarkan kehangatan
seperti air yang menyiramkan kesejukan
seperti itu pula aku ingin mengalirkan cinta ini
hangat dan sejuk. Biar kau nyaman dan damai bersamaku
Jika suatu saat kau merasa bahwa api itu mulai membakarmu
dan air itu membuatmu merasa beku, jangan diam saja
katakan. Karena aku tak ingin kau tak nyaman karenaku